Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2020

Asumsi Kecil Tentang Sebuah Songkok Hitam - Opini

Sumber foto: pinterpolitik.com Songkok, atau yang biasa disebut dengan “peci” merupakan sebuah jenis kain penutup kepala dari beberapa jenis penutup kepala lainnya. Di Indonesia, songkok atau peci ini sudah tak lazim lagi dipakai dan digunakan untuk berbagai hal, seperti yang paling sering digunakan adalah untuk beribadah umat Muslim, atau pun biasa dipakai oleh para pejabat laki-laki dalam beberapa acara resmi, bahkan sampai digunakan oleh para anggota paskibra pada saat mengibarkan sang saka bendera merah putih, baik pada upacara dalam rangka “HUT RI” maupun upacara yang biasa dilakukan di setiap hari Senin. Meskipun songkok atau peci terasa sudah khas berada di Indonesia, namun asal muasalnya sendiri bukan dari Indonesia. Sama halnya dengan bunga tulip khas Belanda yang awalnya dibawa oleh bangsa Turki, songkok atau peci juga berasal dari bangsa Turki di masa kekaisaran Ottoman, yang oleh mereka disebut dengan nama “fezzy” atau topi fez. Namun ada pendapat lain yang me